![]() |
Dirut PT Karunia Puteri Sejati atau SPBU Makmur Mandiri Pangururan, Bintang Hasundungan Sinaga menerima penghargaan atas kinerja yang baik selama tahun kerja 2024. |
Samosir(DN)
Sebanyak 55 manajer Koperasi Makmur Mandiri (KMM), yang mencatatkan kinerja unggul sepanjang tahun buku 2024, dengan berhasil meraih Sisa Hasil Usaha (SHU) di atas Rp500 juta, mendapatkan bonus liburan selama 5 hari ke Batam-Singapura.
Dari 55 manajer berprestasi tersebut, 5 diantaranya merupakan manajer yang kantor cabangnya berada di Kabupaten Samosir atau masuk wilayah Sumbagut 2.
Kelima manajer tersebut yakni Lunggu Simarmata (Manager Samosir 1 Onanbaru) dengan SHU mencapai 1.798 M Rupiah. Selanjutnya, Juni Bangkit Hutasoit (Manager Samosir 2 Saitnihuta) = 920 juta, Sofian Hutajulu (Manajer Samosir 6 Nainggolan) = 556 juta, Herman Malau (Manajer Samosir 4 Parbaba) = 521 juta, dan Joko Purnomo Sitohang (Manajer Samosir 5 Mogang) = 506 juta.
![]() |
Cabang KMM Samosir 1 Onan Baru Pangururan mencatatkan SHU tertinggi ketiga se-Indonesia. |
Selain kelima manajer KMM dari Kabupaten Samosir tersebut, Dirut PT Karunia Puteri Sejati atau SPBU Makmur Mandiri Pangururan, Bintang Hasundungan Sinaga juga turut mencatatkan kinerja baik sepanjang tahun 2024. SPBU Makmur Mandiri Pangururan mencatatkan SHU sebesar Rp 1.117 Miliar.
Tak hanya itu, wilayah Sumbagut 2 yang membawahi 13 kantor cabang KMM di Kabupaten Samosir, juga berhasil mengendalikan kemacetan/NPL tahun buku 2024 dibawah 1,5%. Dimana wilayah Sumbagut 2 membukukan NPL 0,63%.
![]() |
Manajer KMM Cabang Saitnihuta, Juni Bangkit Hutasoit menerima penghargaan. |
Atas prestasi tersebut, Wakorwil Sumbagut 2, Lunggu Simarmata mengatakan penghargaan tersebut diraih berkat kekompakan dan semangat para tim kerja KMM di Wilayah Sumbagut 2. Ia merasa sangat bangga atas pencapaian cabang di wilayah Sumbagut 2, yang tadinya tahun ke tahun hanya 2 cabang berkinerja baik, namun kini sudah bertambah menjadi 5.
Dirinya berharap, kedepannya 13 kantor cabang KMM di Kabupaten Samosir, semakin termotivasi untuk terus bertumbuh meningkatkan kinerjanya dan berhasil membukukan pencapaian yang luar biasa.
![]() |
Sofian Hutajulu Manajer KMM Cabang Samosir 6 menerima penghargaan. |
“Terima kasih atas kerja keras karyawan KMM di Sumbagut 2 dan juga dukungan anggota yang begitu berarti bagi kami. Tak lupa, terima kasih juga kepada Ketua KMM beserta pengurus pusat yang telah memberikan penghargaan. Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi kami untuk mensejahterakan para anggota, khususnya di Kabupaten Samosir,” ujarnya.
Sementara itu, sebagai apresiasi atas kinerja yang baik, para manager yang pada tahun kerja 2024 sukses mencapai SHU diatas 500 juta dan NPL dibawah 1,5%, hari ini, Selasa, 18/2, seusai menggelar RAT, KMM memberi kesempatan para manajer terbaiknya untuk tour ke Batam-Singapura.
![]() |
Manajer KMM Samosir 4, Herman Malau menerima penghargaan. |
Hal itu diungkapkan Ketua KMM, Drs Tumbur Naibaho MM FSAI, pada RAT KMM Tahun Buku 2024, Senin, 17/2, di New Karwika Hotel & Resort Cisarua Puncak-Bogor, Jawa Barat. Insentif tersebut, lanjutnya, diberikan sebagai penghargaan terhadap kerja keras para pimpinan cabang menjaga kinerja unggul KMM.
Tumbur berharap, liburan wisata tersebut akan memacu semangat kerja para karyawan, sehingga kinerja KMM tetap terjaga dan mampu mencapai target kerja tahun 2025.
![]() |
Manajer KMM Cabang Samosir 5, Joko Purnomo Sitohang (batik coklat) seusai menerima penghargaan. |
"Kita berharap, liburan wisata ini semakin meningkat semangat kerja para karyawan dan juga sebagai motivasi bagi 195 manajer cabang KMM yang tersebar di 25 provinsi, untuk terus berpacu meningkatkan kinerja cabang masing-masing," ujar Ketua KMM, Drs Tumbur Naibaho MM FSAI.(SBS).