-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Evaluasi Kinerja Semester I, Ketua KMM Gelar Rapat Kerja Bersama 13 Manajer di Wilayah Sumbagut II

Jumat, 05 Juli 2024 | 00.34 WIB Last Updated 2024-07-05T00:37:28Z
Ketua KMM Drs Tumbur Naibaho MM berphoto bersama manajer, wakil manajer serta kasir 13 cabang KMM di Kabupaten Samosir.
Samosir(DN)
Ketua Koperasi Makmur Mandiri (KMM), Drs Tumbur Naibaho didampingi penasehat, Jusniar Simbolon, dan Direktur SPBU Makmur Mandiri Pangururan, Bintang Hasudungan Sinaga, menggelar rapat kerja bersama manajer KMM, sejumlah wakil manajer dan kasir di 13 kantor cabang wilayah Sumbagut II, Kamis, 4 Juli 2024, di aula 12 bersaudara, Desa Lumban Suhi-Suhi, Pangururan.

Dalam kesempatan itu, Ketua KMM Drs Tumbur Naibaho MM menyampaikan secara umum capaian kinerja tiap cabang sejak Januari hingga Juni 2024. Selain itu, turut disampaikan upaya-upaya percepatan yang dilakukan, serta kendala-kendala yang dihadapi masing-masing cabang.

Dikatakan putra 12 bersaudara itu, pencapaian 13 kantor cabang KMM di wilayah Sumbagut II pada tahun 2024 ini, ditargetkan memiliki 12.100 anggota, dengan SHU mencapai 3.55 Miliar dan aset sebesar 160 M serta dana simpanan 170 M.

"Rapat kerja ini kita gelar untuk evaluasi sehingga kita dapat mengukur kinerja dan melakukan langkah peningkatan sehingga pelayanan kepada anggota semakin baik," ujar Drs Tumbur Naibaho MM.

Selain membahas upaya percepatan capaian kinerja, setiap manajer juga menyampaikan rintangan atau kendala yang dihadapi dalam mencapai target kinerja tersebut.
Ketua KMM memimpin rapat kerja dengan manajer wilayah Sumbagut II.
Ketua KMM berharap agar sinergitas antara kantor cabang dan seluruh karyawan dapat meningkatkan semangat dalam bekerja, berprestasi dan berinovasi untuk target kerja 2024 ini.

Tumbur Naibaho juga menekankan agar setiap kantor cabang KMM terus meningkatkan jumlah anggota. “Kita tahu kekuatan suatu koperasi tergantung banyaknya dukungan dari anggota, semakin didukung anggota maka semakin sehat koperasi,” tuturnya.

Terakhir, Ketua KMM meminta agar produk-produk simpanan KMM semakin digencarkan, semisal simpanan berencana pendidikan (SBP). Khusus di Kabupaten Samosir, CEO koperasi yang berkantor pusat di Bekasi Jawa Barat ini bercita-cita agar KMM turut memajukan pendidikan Kabupaten Samosir melalui produk simpanan tersebut.

"Mari terus mengajak para anggota kita untuk mempersiapkan pendidikan anak-anak dengan rajin menabung di KMM. Dengan rajin menabung, tentu saat anaknya mau melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, tak lagi kewalahan dalam biaya pendidikan," pungkasnya.(SBS).
×
Berita Terbaru Update