Kunjungan Kajati Sumut di Kabupaten Samosir. |
Samosir(DN)
Bupati Samosir Vandiko T. Gultom, ST bersama Kajari Samosir Andi Adikawira Putra, Kapolres Samosir AKBP. Yogie Hardiman, Wakil Ketua DPRD Samosir Pantas M. Sinaga, Dandim 0210/TU Letkol. Hari Sandra, Ketua APDESI Gimbet Situmorang, beserta sejumlah Pimpinan OPD menyambut kunjungan kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH, MH di Kantor Kejaksaan Negeri Samosir, Pangururan, Senin (10/7).
Kunjungan kerja Kajatisu didampingi oleh Asisten Intelijen I Made Sudarmawan, SH, MH, Aspidsus Anton Delianto, SH MH, Kabag TU Rahmad Isnaini SH, MH beserta sejumlah pejabat lainnya.
Saat melakukan pertemuan di Aula Kantor Kejari Samosir, Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) memberikan piagam penghargaan kepada Kajati Sumut dan Kajari Samosir. Penghargaan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua APDESI Provsu yang juga Ketua APDESI Samosir Gimbet Situmorang.
Gimbet Situmorang menyampaikan penghargaan ini disampaikan atas apresiasi kenerja Kejati Sumut dalam hal ini Kejari Samosir atas pelaksanaan program Jaga Desa (Jaksa Garda Desa) dan Pengembalian Uang Pengganti sebesar Rp. 549.280.772,15 kepada 127 Kepala Desa dari perkara kasus korupsi Simadu (Sistem Informasi Kependudukan Terpadu). Diakui, berkat program ini pemerintah desa semakin nyaman dalam bekerja dan koordinasi semakin baik.
Bupati Samosir Vandiko Gultom, ST dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada Kajati Sumut bersama rombongan di Kabupaten Samosir, Negeri Indah Kepingan Surga. Samosir yang dipecaya sebagai tempat asal usul orang Batak, telah dinyatakan sebagai Titik Awal Peradaban Batak.
"Selamat datang dan semoga Bapak beserta rombongan merasa nyaman selama melakukan kunjungan kerja di Samosir ini," kata Bupati Samosir.
Bupati mengatakan bahwa selama ini pembangunan di Kabupaten Samosir berjalan baik berkat adanya kerjasama dan sinergitas yang baik dengan Kejaksaan Negeri Samosir dan seluruh unsur Forkopimda.
Kajati Sumut Idianto, SH, MH dalam arahannya menyampaikan terimakasih atas sambutan dari Forkopimda. Beliau mengapresiasi kekompakan dan sinergitas diantara unsur forkopimda yang sudah terbangun selama ini. "Saya apresiasi dan kedepan agar sinergitas ini semakin ditingkatkan," katanya.
Idianto mengingatkan pentingnya koordinasi dan sinergi yang baik, serta tidak mengedepankan ego sektoral. Apalagi dalam menyelesaikan sebuah permasalahan akan semakin mudah diselesaikan. "Mari kita satukan visi dan misi, sampingkan ego sektoral demi kepentingan masyarakat umum," tutupnya.
Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Samosir juga memberikan cenderamata berupa ulos kepada Kajati Sumut Idianto, SH, MH.(infosamosir).