-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Pensiun, The Doctor 46 Jadi Legenda MotoGP

Senin, 15 November 2021 | 13.13 WIB Last Updated 2021-11-15T13:19:49Z
Valentino Rossi pensiun.(crash).
VALENCIA(DN)
MotoGP Valencia 2021 adalah balapan terakhir pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, sebelum pensiun dari dunia balap motor profesional.

Keputusan ini sekaligus mengakhiri karier 25 tahun pembalap berjuluk The Doctor itu di ajang balap motor. Ia sudah berkarier sebagai tahun 1996.

Sebelum pensiun, Valentino Rossi resmi ditahbiskan menjadi pembalap legenda oleh MotoGP. Rossi masuk dalam Hall of Fame MotoGP dan menjadi legenda MotoGP dalam acara seremoni penghargaan FIM MotoGP, usai balapan di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (14/11).

CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, memberi penghargaan Legenda MotoGP kepada Rossi yang sudah tampil selama 26 musim.

"Satu-satunya hal yang saya bisa katakan kepada Vale adalah terima kasih banyak. Luar biasa sejak 1997 di Malaysia, kita melihat ada orang yang melakukan balapan secara fantastis sekaligus spesial karena beragam alasan."

"Kami memulai berbicara dengannya sejak saat itu dan kami melakukan banyak hal bersama, dengan siapapun dia bekerja di MotoGP, dia melakukannya dengan luar biasa," kata Ezpeleta seperti dikutip dari situs resmi MotoGP. 

Rossi pun mengikuti jejak pembalap-pembalap yang masuk dalam Legenda MotoGP seperti Giacomo Agostini, Michael Doohan, Geoff Duke, Wayne Gardner, Daijiro Kato, Angel Nieto, Wayne Rainey, Kevin Schwantz, Marco Simoncelli, hingga Nicky Hayden.

Segudang Prestasi
Segudang prestasi telah diraih Valentino Rossi selama mengaspal. Dilansir dari laman resmi MotoGP, Valentino Rossi dilahirkan pada 16 Februari 1979 di Urbino, Italia. Ayah Rossi, Grazuano Rossi merupakan seorang pebalap yang juga menggunakan nomor 46 pada motornya.

Debut Valentino Rossi di dunia balap bermula pada 1996 bersama Scuderia AGV Aprilia. Saat itu, Rossi membalap pada kelas 125cc.
Bersama Aprilia, Rossi memiliki catatan bagus. Di mana ia menduduki peringkat 9 klasemen pada musim pertamanya.
Dari 15 seri yang diikuti, Rossi sanggup dua kali naik podium, bahkan sekali menjadi juara.

Kemudian pada musim kedua, Rossi langsung sukses menyabet gelar juara dunia pertamanya di kelas 125cc.

Dari 15 seri yang digelar, The Doctor mampu memenangi 11 seri dengan total mendapatkan 321 poin.

Pada 1998, Rossi kemudian naik ke kelas 250cc. Rossi juga punya catatan bagus di kelas yang kini bernama Moto3 tersebut.

Saat musim perdananya di kelas 250cc, Rossi mengakhiri musim pada posisi runner up, di bawah Loris Capirossi yang saat itu menjadi juara dunia.

Barulah pada musim kedua, tepatnya pada 1999, Rossi berhasil menjadi juara dunia kelas 250cc masih bersama tim Aprilia setelah memenangi 9 seri balap.

Rossi merupakan satu-satunya pebalap dalam sejarah yang memenangkan Kejuaraan Dunia kelas 125, 250, 500, dan MotoGP.

Pada 2000, karier Rossi di kelas utama MotoGP yang kala itu disebut dengan kelas 500cc, dimulai bersama Honda.

Pada musim pertama, Rossi beberapa kali sukses naik podium, dan mampu menyelesaikan satu musim dengan posisi runner-up.

Lalu, pada musim berikutnya (2001), nama besar Rossi semakin berkibar usai sukses meraih juara dunia di kelas utama untuk pertama kalinya.

Selama empat musim membela panji Honda, pacar Francesca Sofia Novello ini mampu menjadi juara dunia tiga kali berturut-turut (2001-2003).

Capaian gemilang Rossi terus belanjut pada dua musim berikutnya (2004-2005) saat bergabung dengan pabrikan asal Jepang lainnya, Yamaha.

Pada musim 2006, rentetan juara Rossi dihentikan oleh pebalap asal Amerika Serikat Nicky Heyden dan Casey Stoner pada musim 2007.

Rossi kembali meraih gelar juaranya pada 2008 dan 2009 sebelum dikalahkan oleh rekan setimnya di Yamaha, Jorge Lorenzo pada 2010.

Pada musim 2011, ia menjalin kesepakatan untuk bergabung dengan Ducati.

Sayangnya, Rossi tak pernah sekali pun mencicipi gelar juara dunia bersama Ducati dalam dua musim berturut-turut (2011-2012).

Rossi akhirnya kembali bergabung dengan Yamaha pada 2013.

Namun, prestasi tertinggi Rossi sejak bergabung kembali bersama Yamaha paling mentok hanyalah sebagai runner-up, tepatnya pada 2014-2016.

Pada musim 2021, atau musim terakhirnya sebelum pensiun, Rossi untuk sementara menempati posisi ke-21 dengan total 35 poin.

Di penghujung kariernya ini, The Doctor belum sekali pun naik podium dari 16 seri balapan yang telah diikutinya.

Sepanjang kariernya, Rossi tercatat sukses meraih 199 podium, 115 di antaranya podium pertama, 67 podium kedua, dan 53 podium ketiga. Grazie Vale!(red/cnn/kompas).
×
Berita Terbaru Update