-->

Notification

×

iklan

logog

Iklan

logog

Hari Ini Kabupaten Samosir Terima 1.440 Dosis Vaksin Covid-19

Kamis, 04 Februari 2021 | 18.57 WIB Last Updated 2021-02-04T12:15:14Z
Gubsu Edy beberapa waktu lalu menerima 40 ribu dosis vaksin Covid-19 dari pemerintah pusat.
Samosir(DN)
Sesuai jadwal distribusi vaksin Covid-19 Sinovac di seluruh wilayah Sumatra Utara (Sumut), pada hari ini Kamis (4/2/2021), Kabupaten Samosir bersama Kabupaten Labuhan Batu, Humbang Hasundutan, Pakpak Barat dan Sibolga, menerima vaksin Covid-19.

Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Samosir, dr. Nimpan Karo-karo saat dikonfirmasi Durasi News, Kamis, 4 Februari 2021.

"Ya, sore ini, 1.440 dosis Vaksin Covid-19 Sinovac yang dijemput dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara dengan dikawal ketat kepolisian, telah tiba Samosir," ujar dr. Nimpan Karo-karo.

Diterangkan, 1.440 dosis vaksin tersebut akan diprioritaskan untuk 700 tenaga kesehatan dan unsur Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) dengan jumlah penyuntikan sebanyak 2 kali setiap orangnya.

"Penyuntikan pertama kita rencanakan pada tanggal 9 mendatang, kepada pimpinan Forkopimda yaitu Bupati dan Wakil Bupati Samosir, Ketua DPRD Samosir, Kapolres Samosir, Kajari Samosir serta pimpinan lainnya," ungkap Kadis Kesehatan Samosir.

Setelah penyuntikan kepada Forkopimda dilanjutkan dengan penyuntikan seluruh nakes di wilayah tugas Kabupaten Samosir. Dimulai tanggal 10 pendistribusian ke Puskesmas dan tanggal 11 penyuntikan nakes dan seminggu kemudian dilakukan penyuntikan kedua.

Sebelumnya, sejak awal tahun 2021 telah terjadi peningkatan drastis kasus Covid-19 di Kabupaten Samosir. Hingga hari ini, Kamis, 4 Februari 2021, total keseluruhan telah mencapai 143 kasus.

Adapun update perkembangan kasus infeksi Covid-19 yang diterima dari Dinas Kesehatan Samosir oleh Gugus Tugas Covid-19 Samosir hari ini, Kamis (4/2/2021), pukul 14.00 Wib, ada penambahan 3 kasus baru dan nihil sembuh.

"Dengan rincian sebagai berikut: (1) Suspek: Nihil, (2) Probable: 1 orang, (3) Konfirmasi Positif Aktif: 47 orang, (4) Sembuh: 90 orang, dan (5) Meninggal Dunia: 6 orang dan secara kumulatif di Kabupaten Samosir menjadi 143 kasus," kata juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Samosir, Rohani Bakkara melalui WhatsApp grup Kominfo-Pers Samosir, 4/2.

Gugus Tugas Covid-19 Samosir mengajak untuk tetap siaga cegah Covid-19 di Samosir dengan protokol kesehatan. "Mari kita perhatikan diri kita ketika hendak pergi ke luar rumah untuk berkegiatan dan berinteraksi dengan orang-orang yang kita jumpai. Jika belum memakai masker, maka sebaiknya kita memakainya. Jika orang yang jumpai juga belum menggunakan masker, ada baiknya kita mengingatkannya menggunakannya," tambah Rohani Bakkara.(SBS).
×
Berita Terbaru Update