Foto: Jejak FlightRadar Sriwijaya Air SJ182 Jakarta Pontianak (Screenshot FlightRadar). |
Jakarta(DN)
Pesawat komersial Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak, pada Sabtu (9/1). Manager of Branch Communication PT Angkasa Pura II Haerul Anwar membenarkan hilang kontak pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
"Konfirmasi hilang kontak di sekitar Pulau Lancang, Kepulauan Seribu. Kejadian sekitar jam 14 kurang dan saat ini masih diselidiki," katanya saat dikonfirmasi.
Dikutip dari flightradar24, pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak itu bertolak dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pukul 14.36 WIB. Sementara estimasi kedatangannya dijadwalkan pukul 15.15 WIB.
Penerbangan pesawat tersebut terakhir kali terekam di laut utara Pulau Jawa. Jejak penerbangan pesawat ini terpantau lewat situs FlightRadar24. Pesawat itu lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu (9/1/2021) pukul 14.36 WIB.
Saat ini, status penerbangan di situs FlightRadar34 tertulis 'Unknown'. Tidak ada keterangan soal waktu mendarat.
Dari jalur yang ditampilkan, pesawat tersebut terbang ke arah barat lalu ke utara. Terpantau, pesawat terakhir berada di atas Laut Jawa, tepatnya di sisi utara Pulau Jawa.(Detik.com).